Kepengurusan IIDI Cabang Palembang Dikukuhkan

Securitynews.co.id, PALEMBANG- Kepengurusan Ikatan Istri Dokter Indonesia (IIDI) Cabang Palembang masa bakti 2022-2025 resmi dikukuhkan, dilantik oleh Ketua IDI Sumsel, dr. Abla Ghanie, Sp. THT, K, L (K) FICS dan dihadiri langsung oleh Gubernur Sumatra Selatan H. Herman Deru S.H., M.M bertempat di Griya Agung, Senin (26/9/2022).

Dalam sambutannya Herman Deru menuturkan dengan dilantiknya IIDI Cabang Palembang tentunya Pemerintah mendapat mitra baru yang dapat membantu dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di Sumsel, salah satunya stunting.

HD menyakini kepengurusan IIDI Palembang didominasi oleh orang yang terpilih dalam ilmu akademik baik medis ataupun nakes yang diyakini akan sangat mampu bermitra dengan posyandu dalam menekan angka stunting. “Dengan kecukupan pangan yang sangat memadai di Sumsel, ini kenapa bisa terjadi anomali. Saya minta kepada IIDI bantu kami, saya ingin tidak hanya sekedar ada MoU tapi juga MOA dengan dinas kesehatan hingga puskesmas untuk kita mencegah stunting sejak dini pada masyarakat,” ujarnya.

Bapak Pembangunan Sumsel ini meminta agar Ketua IIDI Palembang terlilih, Drs. Krisna Dewi dapat membantu Pemprov Sumsel dalam menyosialisasikan tentang cara pencegahan stunting di desa-desa yang masyarakatnya membutuhkan informasi tersebut. “Saya mohon organisasi ini memang dapat dirasakan keberadaannya di tengah masyarakat dan tidak hanya sekedar disimbolkan oleh uniformnya saja. Organisasi ini harus memang bergerak dilapangan minimal dapat bermanfaat pada kaum ibu – ibu, khususnya membantu pemerintah dalam mencegah dan menekan angka stunting di Sumsel,” ujar HD.

Ditambahkannya, HD meminta agar kepengurusan IIDI di 17 Kabupaten/Kota dapat sesegera mungkin dilantik serta menjalin kerja sama dengan posyandu yang ada dalam rangka pencegahan stunting di Sumsel.

Laporan : Sandy
Editing : Imam Gazali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *