Konferkab PWI Muba Ditunda

Securitynews.co.di, SEKAYU- Konferensi Kabupaten (Konferkab) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Musi Banyuasin ke IV Tahun 2022 yang seyogianya digelar Rabu (20/04/2022) dengan agenda utama pemilihan Ketua PWI Kabupaten Muba 2022-2025, akhirnya ditunda hingga waktu yang belum ditentukan.

Keputusan tersebut terpaksa dilakukan karena adanya surat dari Ketua PWI Pusat yang meminta agar PWI Provinsi Sumsel menunda pelaksanaan Konferkab PWI Muba sehubungan dengan adanya laporan pelanggaran kode etik dari dewan kehormatan terhadap salah satu calon yang menjabat ketua PWI Muba saat ini.

Pengumuman penundaan tersebut disampaikan Ketua PWI Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) Firdaus Komar sesaat sebelum Konferkab PWI Kabupaten Muba ke IV Tahun 2022 dengan agenda pemilihan ketua PWI Muba dibuka secara resmi di ballroom Ranggonang Residence Sekayu, Rabu (20/4)2022).

Firdaus Komar menjelaskan, berdasarkan surat pemberitahuan PWI Pusat Nomor : 1589/PWI-P/LXXVI/2022 tanggal 19 April 2022 Pelaksanaan Konferkab PWI Muba ditunda hingga batas waktu yang belum ditentukan. Sementara Pelaksanaan Konferkab nantinya akan diambil alih oleh PWI Sumsel setelah permalasahan yang dilaporkan dewan kehormatan diklarifikasi.

“Mohon maaf, untuk sementara pemilihan ketua PWI Kabupaten Muba kita tunda dulu sembari menunggu surat keputusan selanjutnya dari PWI Pusat. Untuk melanjutkan agenda pemilihan nantinya akan diambil alih oleh PWI Sumsel sebagai penyelenggara,” kata Firdaus Komar Rabu (20/04/2022).

Ia menjelaskan, surat penundaan tersebut dikeluarkan oleh PWI Pusat yang ditujukan kepada PWI Sumsel untuk menunda pelaksanaan agenda tersebut. keputusan tersebut diambil karena adanya surat laporan dari Dewan Kehormatan PWI Provinsi Sumsel kepada PWI Pusat terkait kode etik salah satu calon Ketua PWI Kabupaten Muba yang sekarang sedang menjabat ketua PWI Kabupaten Muba.

“PWI Pusat memutuskan agar masalah ini diselesaikan terlebih dahulu ,nanti setelah ada klarifikasi yang bersangkutan dan sudah ada keputusan dari PWI Pusat, agenda pemilihan akan kita laksanakan,” ucap Firdaus Komar.

Terkait akan berakhirnya jabatan ketua PWI Muba periode 2019-2022 pada 25 April mendatang, Firdaus menjelaskan akan menunjuk carateker Plt Ketua PWI Muba dengan agenda melaksanakan Konferkab. Sementara figur Plt yang akan diberikan amanah nantinya akan diputuskan dalam musyawarah PWI Sumsel yang akan memutuskannya.

“Kita akan tunjuk Carateker Plt Ketua PWI Muba untuk menghindari kekosongan jabatan ketua PWI Muba. Plt nantinya akan menyelenggarakan Konferkab yang tertunda,” imbuhnya.

Pengumuman penundaan Konferkab PWI Muba yang disampaikan oleh ketua PWI Sumsel tak pelak membuat gampar panitia pelaksana maupun peserta yang telah mempersiapkan acara tersebut dengan seksama. Sempat terjadi perdebatan yang alot dan memancing suasana Panas yang pro maupun kontra atas keputusan tersebut. Namun setelah melalui penyampaian yang humanis baik dari panitia konferkab maupun PWI Sumsel suasana perlahan berlangsung kondusif, bahkan ditutup dengan acara buka bersama.

Ketua pelaksana Konferkab PWI Muba ke-IV, H Ahmad Firdaus Marvel SE, M.Si, mengatakan, pihaknya adalah pihak yang paling kecewa dengan penundaan Konferkab tersebut. Dan kejadian tersebut adalah benar-benar di luar nalarnya dan segenap panitia yang sudah berminggu-minggu mempersiapkan acara Konferkab agar berlangsung sukses dan meriah.

“Keputusan ini wajib kita terima dengan lapang dada karena merupakan keputusan PWI Pusat. Kepada jajaran panitia dan mitra, saya sebagai ketua pelaksana mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya, dan mohon maaf, semoga apa yang terjadi hari merupakan jenjang memberikan hasil terbaik bagi kita semua terutama untuk kejayaan PWI sebagai organisasi yang sama-sama kita cintai,” pungkasnya.

Laporan : Sony
Editing : Imam Ghazali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *