Camat Suak Tapeh Sashadiman Ralibi Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni

Securitynews.co.id, BANYUASIN— Pemerintahan Desa (Pemdes) Air Senggeris Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin pada Selasa (14/09) melakukan peletakan batu pertama pembangunan, Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Dusun II Desa Air Senggeris.

Camat Suak Tapeh Sashadiman Ralibi, S.Ag., M.Si yang hadir dalam peletakan batu pertama pembangunan RTLH tahun anggaran 2021 menyampaikan kepada awak media yang hadir di lokasi, kalau dirinya sangat mengapresiasi Pj. Kades Air Senggeris yang telah menganggarkan kegiatan bedah rumah dari Dana Desa.

“Dalam Program Bupati Banyuasin memang Dana Desa tahun 2021 diprioritaskan untuk bedah rumah yang tak layak huni guna untuk mendukung program percepatan pengentasan rumah tidak layak huni di Kabupaten Banyuasin umumnya dan di wilayah Kecamatan Suak Tapeh khususnya,” ujarnya.

Menurutnya kalau hanya kita mengandalkan program dari Pemkab Banyuasin tentunya tidak akan terkaper semuanya. ”Untuk itu dari Dana Desa tahun 2021 diprioritaskan untuk bedah rumah tak layak huni dan setiap desa harus menganggarkan maksimal 10 unit rumah dan minimal 5 unit rumah sesuai dengan pagu anggaran,” pungkasnya.

Di tempat yang sama Pj. Kades Air Senggeris Herman Edi, SH., M.Si menyampaikan, peletakan batu pertama pembangunan RTLH di Desa Air Senggeris yang bersumber dari APBDes Desa Air Senggeris tahun anggaran 2021 sebanyak 10 unit rumah.

“Semoga dengan adanya pembangunan RTLH ini bisa bermanfaat dan yang mendapatkan bantuan bedah rumah ini bisa hidup sehat, nyaman dan bebas dari segala penyakit,” tegasnya seraya berharap agar bagi mereka yang mendapatkan bantuan untuk menjaga dan merawat bangunan rumahnya dengan baik.

Beliau juga di kesempatan tersebut tak henti hentinya mengingatkan kepada masyarakat Desa Air Senggeris untuk terus meningkatkan protokol kesehatan yang telah dianjurkan pemerintah, baik pusat maupun daerah untuk selalu menerapkan 4 M. “Di manapun berada untuk selalu, mencuci tangan, memakai masker, jaga jarak dan hindari kerumunan dimana saja kita berada. Semoga dengan selalu menaatinya kita semua terhindar dari penyebaran mata rantai Covid 19,” ujarnya.

Salah satu penerima manfaat pembangunan RTLH mengucapkan terima kasih kepada pihak Pemdes Air Senggeris dalam hal ini Pj. Kades Air Senggeris Herman Edi yang telah memberikan bantuan RTLH. “Alhamdulilah dengan adanya bantuan ini kedepanya rumah kami tidak kebocoran lagi saat hujan dan lebih sehat dan nyaman, dengan adanya pembangunan RTLH di Desa Air Senggeris ini ke depannya semoga perekonomian masyarakat Desa Air Senggeris bisa lebih maju,” tandasnya.

Hadir pada kegiatan tersebut, Pj. Kades Air Senggeris Herman Edi, SH., M.Si, Camat Suak Tapeh Sashadiman Ralibi, S.Ag., M.Si didampingi Kasi PDP Suhendra, S.Sos., M.Si dan Kasi PMD Eni Yosita, M.Kes, Korcam Pendamping Desa Kecamatan Suak Tapeh Febri Wansyah, ST, PDP Suak Tapeh Baharudin, ST, PLD M. Yusuf serta jajran Perangkat Desa Air Senggeris.

Laporan : Novianto
Posting  : Imam Ghazali