Akrabnya Muda Mudi LDII PAC Rungkut Dalam Untaian Giat Kumpulkan Barang Bekas

Securitynews.co.id, SURABAYA- Solidaritas muda mudi LDII PAC Rungkut diwujudkan dengan pengumpulan barang bekas dari warga, giat yang dimulai sejak Ahad (05/03/2023) pagi ini melibatkan seluruh muda-mudi.

Giat jemput bola untuk mengambil barang bekas dimotori oleh Ketua Didit. Mas Didit sapaan akrabnya beserta muda-mudi bergotong-royong mengumpulkan barang bekas dari warga.

Menurutnya, dengan kegiatan ini dapat melatih kemandirian tentunya untuk menambah kas serta juga lebih mengakrabkan di antara muda- mudi. “Muda-mudi lebih mandiri dan akrab lagi,” pungkas Mas Didit.

Laporan : Redho
Editing : Imam Gazali