Tanggapi Laporan Warga, Camat Eksekusi Sampah di Badan Jalan

Securitynews.co.id, PAGARALAM- Setelah mendapat laporan masyarakat terkait gundukan sampah di badan jalan, Camat Pagaralam Utara Kota Pagaralam Ari Iranda Rohib langsung tanggap dan mengeksekusi gundukan sampah di badan jalan Lingkar Timur Dusun Petani.

Sabtu pagi (1/2) pihak petugas kebersihan dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Pagaralam membersihkan gundukan sampah yang ada di badan jalan. Sebelumnya sampah rumah tangga menggunung di badan Jalan Lingkar Timur hingga menimbulkan aroma tak sedap dan mengganggu pengguna jalan. Sejak Jumat kemarin Camat Pagaralam Utara Ari Iranda Rohib melakukan koordinasi dengan pihak Dinas Lingkungan Hidup untuk mengatasi masalah sampah di lingkungan Dusun Petani. “Kami berterima kasih atas kerja sama dari masyarakat dalam hal menjaga kebersihan lingkungan dusun,” jelas Ari bekerja sama dengan Dinas LH mengatasi masalah sampah.

Camat Pagaralam Utara mengimbau warga agar menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal dan menjaga kesehatan masyarakat umum dengan tidak membuang sampah sembarangan. “Kepada semua warga kiranya tidak membuang sampah di jalan dan menegur jika mendapati oknum warga membuang sampah di jalan,” pungkasnya.

Terpisah warga mengapresiasi dinas terkait dan pihak kecamatan yang tanggap atas laporan masyarakat. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Camat dan Dinas Lingkungan Hidup sudah membersihkan gundukan sampah di badan jalan Lingkar Timur,” ucap Nasib Kasyanto (56) warga setempat.

Diketahui beberapa hari sebelumnya sampah menggunung di Jalan Lingkar Timur Dusun Petani  meresahkan warga sekitar. Dalam waktu tidak terlalu lama pihak Dinas Lingkungan Hidup berencana menyiapkan bak sampah di beberapa dusun di Kota Pagaralam.

Laporan : rf

Posting  : Imam Gazali