Securitynews.co.id, SURABAYA- Ratusan massa dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan mengepung Mako Polrestabes Surabaya, Jumat (26/6/2020) siang.
Kedatangan kader partai moncong putih ini terkait adanya pembakaran bendera partai PDI Perjuaangan di Jakarta. Para kader juga meneriakan yel yel serta dukungan atas pelaporan pembakaran bendera itu ke polisi.
“Kita akan mengawal perlakuan salah satu ormas yang membakar bendera kita. Dan mereka mengaku hanya spontanitas, kita tidak terima atas perlakuan ormas yang kurang ajar itu. Kita akan mengawal laporan ke Polrestabes Surabaya dan ingin semua tuntas. Kita akan mengawal Ketua DPC Surabaya yang melaporkan dan kita akan mengawal. Merdeka,” teriak pendemo.
Sekedar diketahui, PDI Perjuangan menyayangkan peristiwa pembakaran bendera partainya dalam aksi unjuk rasa penolakan atas RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP) di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (25/6/2020).
Aksi tersebut dinilai memancing di air keruh, termasuk aksi provokasi dengan membakar bendera partai. PDI-P pun mengambil langkah serius untuk mengungkap dalang pembakaran bendera partainya dan menempuh jalur hukum atas peristiwa tersebut.
Laporan : Redho
Editor/Posting : Imam Ghazali