PT. Bakti Yudha Utama dan LSP MSDM Briliant Gelar Certified Profesional In Human Resource Management

Securitynews.co.id, PALEMBANG- PT. Bakti Yudha Utama bekerjasama dengan LSP MSDM Briliant mengadakan Certified Profesional In Human Resource Management. Giat dilaksanakan di Hotel Amaris, Senin (17/02/20) Palembang.

Novembriono selaku Ketua Abujapi Sumsel, mengucapkan alhamdulillah kegiatan tersebut sudah dibuka oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Sumatera Selatan pada pukul 08.00 WIB yang dihadiri oleh Ketua PHRI Sumatera Selatan.

”Ini adalah gelombang kedua dalam pelaksanaan mengikuti ataupun mematuhi apa yang sudah disampaikan oleh Kementerian Tenaga Kerja. Insya Allah kegiatan ketiga nanti akan kita laksanakan di bulan Maret,” ujarnya.

Tentang surat edaran beliau, di mana tenaga kerja ataupun pegawai yang yang menduduki posisi HRD atau personalia harus wajib sertifikasi. ”Untuk itu kami selaku tempat uji kompetensi yang bekerjasama dengan LSP Brilliant Semarang melaksanakan sertifikasi pada gelombang kedua ini,” ucapnya.

Hal itu juga sesuai dengan keputusan menteri nomor 2 tahun 2016 bahwa Tenaga Kerja itu memiliki Jabatan dan harus memiliki kompetensi untuk memangku jabatan tersebut. Maka tujuannya sesuai dengan undang-undang nomor 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan Pasal 11/12 bahwa Pengusaha atau Perusahaan itu Memiliki Kewajiban Moral, untuk Memberikan Pelatihan Pendidikan termasuk juga sertifikasi kepada karyawannya.

“Khususnya personalia pada hari ini yang sudah kita laksanakan. Peserta dihadiri oleh 18 perusahaan, di mana alhamdullilah perusahaan-perusahaan di Sumatera Selatan atau Palembang diberikan kepercayaan,” tutur Novembriono.

Peserta yang hadir berasal dari Jakarta, Bengkulu, Lampung, Jambi, dan Palembang sendiri. Dari beberapa perusahaan baik perusahaan swasta nasional maupun perusahaan yang berada di domestik.

Artinya perusahaan-perusahaan luar yaitu mempercayai Sumatera Selatan untuk melakukan atau menyelenggarakan sertifikasi tersebut. Mereka telah memiliki kesadaran bahwa sertifikasi itu penting bagi perusahaan. Pertama untuk menguji kompetensi mereka selaku personalia, yang menduduki jabatan personalia. Kedua mereka merasa bahwa Sumatera Selatan ini sampai saat ini aman-aman saja dan mereka juga mempercayai Sumatera Selatan untuk mengikuti kegiatan di Sumatera Selatan.

“Surat edaran Ini baru bulan Juli 2019. Artinya hampir semua perusahaan di Sumatera Selatan ini memang belum memiliki sertifikasi. Untuk itu kami memiliki kewajiban moral untuk menjalankan akan menyelenggarakan kerjasama dengan LSP Brilliant. Hal ini sesuai dengan keinginan atau cita-cita Presiden RI yakni menciptakan SDM unggul melalui sertifikasi ini bisa tercipta hubungan kerja akan semakin baik,” tandasnya.

Sementara itu, Herlan Aspiudin selaku Ketua DPD PHRI Sumsel mengatakan ini satu perilaku positif karena memang kebanyakan dari kita memang belum mempunyai sertifikat. Jadi ini sifatnya bisa nasional karena bisa diadakan di mana saja.

Kegiatan ini diadakan di Palembang dari macam-macam daerah. ”Saya juga mengimbau nanti kalau bisa di Palembang sendiri yang lebih banyak pesertanya. Jangan orang-orang luar yang justru banyak ikut dalam kegiatan ini. Kita harapkan nanti HRD di Sumatera Selatan ini khususnya Palembang itu akan ikut sertifikasi karena ini memberikan garansi bagi orang yang ingin bekerja, ” ujarnya.

Pihaknya juga terus mengimbau akan pentingnya satu kompetensi itu. ”Kita harapkan peserta Palembang ini paling banyak nanti di kegiatan-kegiatan selanjutnya,” pungkasnya.

Laporan : Mita
Editor/Posting : Imam Ghazali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *