Peringati HUT ke-78 TNI, Ini Pesan Khusus Dandim 0404 Muara Enim Letkol Arh Rimba Anwar SIP MIP

Securitynews.co.id, MUARA ENIM- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 TNI Tahun 2023 Komandan Kodim 0404 Muara Enim Letkol Arh Rimba Anwar SIP MIP memberikan pesan tegas khusus bagi seluruh prajurit TNI dan generasi penerus bangsa. Hal itu diungkapkannya seusai dirinya menggelar upacara dan ziarah tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kesatria Pertiwi Muara Enim Rabu, (4/10/2023).

Menurut Dandim Rimba Anwar, dengan menyosong semangat “TNI PATRIOT NKRI PENGAWAL DEMOKRASI UNTUK INDONESIA MAJU” diharapkan pada momentum HUT ke-78 TNI Tahun 2023 pada upacara yang lakukan oleh pihaknya tersebut, agar kiranya bagi seluruh prajurit TNI maupun generasi penerus bangsa Indonesia untuk dapat meneladani terhadap nilai-nilai perjuangan dari para pahlawan bangsa.

Karena menurutnya, dengan meneladani nilai-nilai tersebut, akan dapat menumbuhkan nilai jiwa nasionalisme dan semangat yang lebih tinggi bagi seluruh prajurit maupun bagi para generasi penerus bangsa dalam bingkai menjaga nilai-nilai kemerdekaan persatuan dan kesatuan bangsa. “Upacara dan ziarah tabur bunga di Makam Pahlawan ini, kami lakakukan secara serentak dalam memperingati HUT ke-78 TNI Tahun 2023, dimana ini hal ini sebagai wujud penghormatan tertinggi bagi kami, kepada para Pahlawan bangsa dalam mengenang jasa-jasa terhadap nilai perjuangan bagi para pahlawan dalam merebut kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dari tangan penjajah,” bebernya.

Dalam pantauan di lapangan, kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0404 Muara Enim Letkol Arh Rimba Anwar SIP MIP juga diikuti oleh Komandan Batalyon 141 AYJP Letkol Inf Arie Prasetyo Widyo Broto SE dan seluruh jajaran staf Kodim 0404 Muara Enim serta Ketua Persit KCK Cabang XXXIX Kodim 0404 Muara Enim Dewi Rimba Anwar beserta jajarannya.

Kemudian, dilanjutkan dengan secara hikmat mendoakan kepada seluruh para pahlawan dan dilanjutkan dengan menaburkan bunga bagi seluruh para pahlawan di Taman Makam Pahlawan Kesatria Pertiwi Muara Enim.

Laporan : Edwar
Editing : Imam Gazali