Marjoni Terpilih Kembali sebagai Ketua Umum KONI Muba

Securitynews.co.id, SEKAYU- Marjoni Khalid, Ketua Umum KONI Muba hasil Musorkablub yang diselenggarakan oleh 28 dari 36 Cabor Pengurus Cabang Olahraga pada 12 April lalu di Hotel Ranggonang Sekayu, sepertinya dianulir oleh KONI Sumsel, terbukti dengan ditunjuknya Suparman Romans sebagai Caretaker Ketua KONI Muba mulai tanggal 29 April 2022 sesuai dengan SK nomor 43 Tahun 2022, oleh ketua KONI Sumsel, Hendri Zainuddin.

Hal ini tentu saja menimbulkan gejolak sehingga para pengurus 28 Cabor di Kabupaten Muba, mendesak KONI Sumsel segera mengadakan Musorkab untuk memilih Ketua Umum KONI Muba yang definitif.

Musorkab KONI Muba yang diselenggarakan pada Selasa 10/05/2022, di Wisma Atlet Sekayu, mengusung tema: “Meningkatkan Prestasi Atlet Muba Menuju Sukses Porprov XIV dan Porwil Tahun 2023” akhirnya menetapkan calon tunggal Marjoni Khalid terpilih sebagai ketua KONI Muba periode 2022-2026.

Dibincangi para awak media di waktu rehat, Sekretaris KONI Sumsel, Suparman Romans, mengatakan, bahwa Musorkab ini dipercepat untuk menjaga marwah kehormatan dari semua pihak dan stakeholder yang ada di Kabupaten Muba. “Kita percepat pelaksanaannya supaya semua kembali normal, pembinaan para atlet, pencarian dana hibah, dana pembinaan, dan lain-lain. Kita berharap dinamika yang bergejolak selama ini, sehingga timbul kevakuman selama empat bulan sudah berakhir, dan kita kembali fokus untuk pembinaan para atlet menjelang Porprov XIV dan Porwil 2023,” terangnya.

Sementara itu ketua KONI Muba terpilih periode 2022-2026 Marjoni Khalid, yang juga pernah menjabat Ketua KONI Muba periode 2014-2018, diminta tanggapannya oleh awak media mengatakan, bahwa dirinya akan merangkul semua pihak, tidak ada lagi istilah kawan maupun lawan. “Kita merangkul semua pihak untuk menyatukan visi-misi, mencapai tujuan kita KONI Muba Berprestasi, Bergerak dan Berjaya. Kita punya motto : “Sama, Sama-sama, Bersama-sama, dan Bekerja sama,” ujarnya.

Turut hadir dalam Musorkab ini Pemerintah Kabupaten Muba selaku Dewan Pembina dan penyantun KONI Muba, diwakili Kadispopar Muba, Muhammad Fariz, Kapolres Muba diwakili AKP Yastani, Perwakilan Kodim 0401 Muba, Perwakilan Kejari Muba, Direktur Politeknik Sekayu Hairod Sudarso.

Laporan : Sony
Editing : Imam Ghazali