Kodim 0404 Muara Enim Distribusikan 250 Kantong Daging Kurban

Securitynews.co.id, MUARA ENIM- Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah jajaran Kodim 0404 Muara Enim mendistribusikan sebanyak 250 kantong daging hewan kurban kepada masyarakat.

Dandim 0404 Muara Enim, Letkol Arh Rimba Anwar saat mamantau pemotongan hewan kurban, Kamis (29/6/2023) di Makodim 0404 Muara Enim mengungkapkan rasa syukurnya pada Idul Adha 1444 Hijriah kali ini pihaknya dapat kembali menyalurkan daging kurban ke masyarakat. “Alhamdulillah Idul Adha pada tahun ini, kami jajaran Kodim 0404 Muara Enim kembali melakukan pemotongan hewan kurban untuk kami bagikan kepada masyarakat. Dan syukur Alhamdulillah juga, di tahun ini ada peningkatan dalam pemotongan Hewan Kurban untuk kami berikan kepada masyarakat,” ungkap Dandim.

Ia menjelaskan di tahun sebelumnya jajaran Kodim 0404 Muara Enim hanya memotong hewan Qurban sebanyak tiga ekor sapi dan lima ekor kambing. Namun di tahun ini terdapat peningkatan dalam pemotongan hewan Qurban yaitu sebanyak enam ekor sapi dan tiga ekor kambing. “Syukur Alhamdulillah sebanyak 250 kantong daging hewan Qurban yang terdiri dari enam ekor sapi dan tiga ekor kambing yang kami potong dan telah distribusikan kepada masyarakat. Inshaa Allah mudah-mudahan ke depan dapat kembali meningkat,” ucapnya.

Lebih lanjut, Dandim menyampaikan bahwa perayaan Hari Raya Idul Adha ini dapat dijadikan sebagai momentum memaknai bagi diri dalam upaya meningkatkan kembali nilai-nilai kualitas ke imanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT agar senatiasa selalu menjadi Insan yang dapat bersyukur. “Kami jajaran Kodim 0404 Muara Enim juga mengucapkan minal aidzin walfaidzin mohon maaf lahir dan batin. Dan mudah-mudahan di momentum Hari Raya Idul Adha ini dapat lebih mempererat kembali nilai-nilai silaturahmi antara masyarakat dan TNI ,” pungkasnya.

Laporan : Awang
Editing : Imam Gazali