Securitynews.co.id, PALEMBANG- SMK Negeri Sumsel menggelar upacara bendera merah putih yang diadakan di setiap hari Senin pagi. Kali ini upacara bendera tersebut dihadiri langsung oleh Kasat POL PP Provinsi Sumsel Aris Saputra S.SOS., MSi yang sekaligus menjadi pembina upacara bendera merah putih yang digelar di halaman Sekolah SMKN Sumsel, Senin (11/11/2024).
Kehadiran Kasat Pol PP Prov Sumsel di sela pergelaran upacara bendera sekaligus untuk memberikan pembinaan kepada siswa-siswa di SMKN Sumsel tersebut agar bisa terbentuknya kedisiplinan terhadap siswa-siswa yang bersekolah di SMKN Sumsel khususnya. Kehadiran beliau juga sekaligus untuk mengukuhkan kepengurusan OSIS tahun 2024-2025 yang ada di SMKN Sumsel.
Dalam sambutannya sebagai pembina upacara Bendera Merah Putih Aris menyampaikan kepada siswa terutama kepada siswa-siswa yang ada di SMKN Sumsel agar anak-anak bisa menegakkan dan menjalankan kedisiplinan dan bisa membentuk karakter kedisiplinan dalam diri mereka masing-masing agar mereka bisa menjalankan peraturan yang sudah diterapkan khususnya peraturan yang sudah ada dalam lingkungan sekolah.
Terutama kedisiplinan di saat-saat jam belajar sekolah yang diharapkan agar semua siswa bisa masuk kelas dan tidak keluyuran kemana-mana untuk dapat mengikuti pelajaran yang telah diberikan guru-guru di sekolah terutama di sekolah SMKN Sumsel.
Aris juga berpesan kepada siswa-siswa agar kedisiplinan yang telah diterapkan dari sekolah diharapkan agar semua siswa-siswa terutama siswa yang ada di SMKN Sumsel ini anak-anak didik dapat mengikuti dan menjalankan peraturan yang sudah diterapkan dari sekolah, sehingga bisa terbentuknya siswa-siswa yang berakhlak mulia dan bisa menghargai serta menghormati guru-guru dan bisa menghargai waktu agar bisa bermanfaat untuk diri siswa itu sendiri. “Karena kedisiplinan itu adalah awal dari kunci kesuksesan siswa untuk menggapai masa depan yang gemilang dan semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat banyak,” pungkas Aris.
Laporan : Sandy
Posting : Imam Gazali