Securitynews.co.id, BANYUASIN – Polres Banyuasin menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab) Waka Polres Banyuasin Barat, Kasat Narkoba, Kasat Reskrim, Kasat Binmas, dan Kapolsek di Lapangan Mapolres Banyuasin pada Sabtu (21/12) .
Upacara tersebut dipimpin oleh Kapolres Banyuasin AKBP Danny H Ardiantara B Sianipar, SIK SH dan diikuti seluruh pejabat utama, para Kapolsek, para Kanit, perwira serta sejumlah perwakilan personel dari masing-masing Bagian, Satuan, dan Polsek di jajaran Polres Banyuasin dan Ketua Bhayangkari Cabang Banyuasin berikut pengurusnya.
Dalam sambutanya Kapolres Banyuasin mengatakan, rolling jabatan atau mutasi merupakan dinamika biasa dilakukan sesuai dengan Surat Telegram Kapolda Sumsel No : ST/1223/XII/Kep/2019 Tanggal 9 Desember 2019 yang sering kita laksanakan guna pengembangan karir dan penyegaran tugas setiap insan Polri demi kebaikan organisasi serta pembinaan karir bagi anggota.
“Jabatan ini merupakan amanah yang diberikan oleh negara melalui pimpinan. Dari itu saya ucapkan terima kasih dan selamat bertugas di tempat yang baru kepada pejabat yang lama yakni Waka Polres Banyuasin Kompol Hadi Wijaya.ST, Kasat Narkoba AKP Liswan Nurhapis.SH, Kaporsek Talang Kelapa Kompol Irwanto SIK MH, Kapolsek Almarhum Iptu Juarni, Kapolsek Pulau Rimau Kompol Jiman Pasaribu yang selama ini telah membantu kami di Polres Banyuasin. Selama dalam pelaksanaan tugas penuh dengan keguyupan dan kerjasama yang baik sehingga menghasilkan yang baik juga, dedikasi dan dengan semangat tinggi yang diberikan kepada kami dapat kita teruskan, baik itu pembinaan terhadap anggota maupun yang lain sudah menghasilkan yang baik,” kata Kapolres.
Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada para bhayangkarinya atas dedikasi yang tinggi dalam membina bhayangkari dan yang selama ini sudah mendampingi suaminya untuk melaksanakan tugas di Polres Banyuasin.
Untuk pejabat yang baru Kapolres mengucapkan selamat datang. Kepada Waka Polres Banyuasin Kompol Harris Batara SIK SH, Kasat Narkoba AKP Widhi Andika Darma SIK SH, Kapolsek Talang Kelapa Kompol Masnoni SIK, Kapolsek Rambutan AKP Makmun Nartawinata, dan Kapolsek Pulau Rimau Iptu Underson.
“Dari sekian pejabat sudah banyak mengenal kami bahkan ada yang pernah berdinas di Polres Banyuasin ini. Silakan nikmati jabatan tersebut dan saya berpesan daerah wilayah Polres Banyuasin ini terkenal kondusif namun demikian kita tidak bisa lengah, dinamika sosial selalu berubah kita tidak boleh menganggap sesuatu itu remeh. Tunjukkan loyalitas bekerja, dedikasi semangat bekerja baik dalam pembinaan operasi maupun yang lainnya sehingga dapat menampilkan prestasi yang baik,” tandas Kapolres.
Laporan : Deni
Editor/Posting : Imam Ghazali