Jelajah Alam, Danrem 044/Gapo Dampingi Pangdam II/Swj

Securitynews.co.id, PALEMBANG- Komandan Korem (Danrem) 044/Gapo Brigjen TNI Jauhari Agus Suraji S.I.P, S.Sos mendampingi Pangdam ll/Swj Mayjen Tni Agus Suhardi pada kegiatan “Jelajah Alam” dengan menggunakan motor trail, Sabtu (22/8/2020).

Bertempat di Guest House kab OKU Selatan, The Opening Ceremony Of motor trail Adventure Jelajah Alam Serasan Seandanan (JASS#9), kegiatan jelajah alam dengan menggunakan motor trail.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Gubernur Sumsel Herman Deru SH MM, Pangdam II/SWJ Mayjen TNI Agus Suhardi, Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Jauhari Agus Suraji S.I.P.,S.Sos, Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof. Dr. EKo indra Heri S.M.M, Karo SDM Kombes Irvan Prawira Satya Putra S.I.K. M.SI. C.P.H.R, Dirlantas Kombes Juni SH MH, Diri Narkoba Kombes Heri Hariono S. Si, Dir Narkoba H. Anton Setiawan S.I.K.S.H.M.H, Dirreskrimsus Kombes Yudo Nugroho Sugianto S.l.K, Anggota DPR RI Percha Lianpuri, Anggota DPRD Sumsel Alfarizi, Aster Kasdam II/Swj, Kol Arh Fethrizal Setiawan, Danden Zibang Dam II/Swj, Letkol Czi Kusmanto, Danden Inteldam II/Swj, Mayor Arm Dede Sudrajat, Kasmin Kasdam II/Swj, Mayor Inf Delfi, Dandim 0403/OKU Letkol Arh, Tan Kurniawan S.A.P.,M.I.Pol, Danyon Armed 15/105 Tarik Letkol Arm Anggeng Prasetyo Sulistiyono SE, Kapores Okus AKBP Zulkarnaen Harahap, dan Dansubdenpom Bta Kpt Cpm Gatot Udoyono.

Bupati OKU Selatan Popo Ali Martopo B. Com, turut menyambut rombongan dan didampingi oleh Wabup OKUS Sholeihin A Buasir SP MSi, Ketua DPRD OKUS Heri Martadinata, Sekda OKUS Rozi, Kajari OKUS, Karutan OKUS.

Gubernur Sumsel dalam sambutannya mengatakan, rasa hormat kepada seluruh tamu dan peserta JASS 9. ”Pagi ini saya akan membuka start kegiatan jelajah alam dengan motor trail JASS 9. Setiap tahunnya penyelenggaraan JASS 9 ini semakin bertambah dan maju. Insya Allah di tahun-tahun berikutnya akan mengundang dari luar negeri. Semoga kegiatan seperti ini akan terus mendapatkan kepercayaan dari ofroder dan wisatawan di masa yang akan datang,” tegas Herman Deru.

Laporan : Herry
Editor/Posting : Imam Ghazali

mgid.com, 522927, DIRECT, d4c29acad76ce94f google.com, pub-2441454515104767, DIRECT, f08c47fec0942fa0