Jasa Raharja Sumatra Selatan Turut Sukseskan Pemilihan Awak Kendaraan Umum Teladan Kota Palembang

Securitynews.co.id, PALEMBANG– Rabu 24 Agustus 2022 PT. Jasa Raharja Cabang Sumatra Selatan menghadiri Pembukaan Pemilihan Awak Kendaraan Umum Teladan (AKUT) Tingkat Kota Palembang Tahun 2022. bertempat di Hotel Emilia Kota Palembang. Kegiatan ini diikuti oleh 25 orang perwakilan dari Perusahan Otobus (PO) wilayah Palembang. Turut hadir dalam kegiatan ini Kasubag Administrasi Santunan Arya Aditya PT Jasa Raharja, Kabid ASDP Niharmanzah beserta jajaran Dinas Perhubungan Kota Palembang dan tamu undangan lainnya.

Kepala PT. Jasa Raharja Cabang Sumatera Selatan, Abdul Haris melalui Kasubag Administrasi Santunan Arya Aditya menyampaikan bahwa pada kesempatan ini Jasa Raharja juga berpartisipasi mensosialisasikan tugas dan fungsi Jasa Raharja. Melalui giat sosialisasi ini juga Arya berharap dapat memberikan pengetahuan dan wawasan kepada para pengemudi dan awak angkutan umum tentang Jasa Raharja dan Keselamatan berlalu lintas . Selain itu, pada kegiatan ini para narasumber juga menyampaikan informasi terkait tata cara keselamatan lalu lintas, peraturan perundang-undangan lalu lintas angkutan jalan, penanganan laka lantas, serta mitigasi guna menurunkan risiko kecelakaan dan menurunkan fatalitas.

Arya mengharapkan dengan adanya kegiatan ini diharapakan semua pihak memiliki pemahaman bersama bahwa keselamatan penumpang merupakan tanggung jawab bersama, karena dengan tertib berkendara dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas diharapkan dapat meminimalisir angka kecelakaan angkutan umum yang ada di Kota Palembang.

Laporan : Sandy/Rilis
Editing   : Imam Gazali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *