Securitynews.co.id, Palembang – DPP PDI Perjuangan akhirnya memutuskan memberikan dukungan kepada pasangan Ratu Dewa-Prima Salam untuk maju sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Palembang di Pilkada serentak yang akan digelar di Kota Palembang, 27 November 2024, mendatang.
Keputusan tersebut tertuang dalam dukungan surat DPP PDIP nomor 1142/KPTS/DPP/VIII/2024, yang ditandatangani oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, dan Sekjen Hasto Kristiyanto, pada tanggal 22 Agustus 2024.
Dalam surat tersebut, merekomendasikan pasangan Ratu Dewa sebagai calon Walikota Palembang berpasangan dengan Prima Salam sebagai calon Wakil Walikota untuk maju di Pilkada Kota Palembang.
Dengan terbitnya surat tersebut Artinya pasangan Ratu Dewa dan Prima Salam saat ini sudah mendapatkan dukungan 2 partai politik yakni PDIP dan Gerindra dengan total perolehan 13 kursi di DPRD Palembang pada Pileg, Februari 2024 lalu.
Ratu Dewa, mengatakan dukungan dari PDIP ini menjadi sebuah amanah yang akan dijalankan untuk berjuang bersama memajukan Kota Palembang.
Apalagi PDIP menjadi salah satu partai yang konsisten dalam memperjuangkan hak-hak masyarakat serta memiliki kredibilitas partai serta kader yang mumpuni dalam berpolitik.
“Alhamdulilah, ini sebuah kehormatan bagi kami bisa didukung oleh PDIP, dan juga Partai Gerindra yang mempercayakan dukungan kepada kami berdua,” ujarnya.
Kami tentunya terus berupaya memberikan yang terbaik untuk masyarakat Kota Palembang,” katanya, Jumat, 23 Agustus 2024.
Menurutnya, tahapan demi tahapan ini tentunya tidak mudah, oleh karena itu ia juga mengucapkan terima kasih kepada para pendukung, relawan, simpatisan dan semua lapisan masyarakat yang sudah meluangkan waktu membantu bahkan mendoakan yang terbaik untuk kemajuan Kota Palembang yang kitacintai ini.
“Insya Allah, jika amanah ini memang dipercayakan kepada kami, tentunya kami akan berjuang sekuat tenaga, untuk kemajuan Kota Palembang,” katanya.
Sementara, Ketua Tim Pemenangan Paslon Ratu Dewa-Prima Salam, Ahmad Zulinto, mengatakan PDIP secara resmi telah memberikan dukungannya untuk pasangan Ratu Dewa-Prima Salam.
“PDIP secara resmi telah memberikan dukungan, dan jika melihat pada aturan terdahulu maka pasangan Ratu Dewa-Prima Salam telah memenuhi syarat untuk dicalonkan dalam Pilkada Kota Palembang,” katanya.
Ke depan, tim akan fokus untuk mempersiapkan deklarasi pasangan Ratu Dewa-Prima Salam yang akan dilakukan dalam waktu dekat.
“Setelah deklarasi, di hari yang sama rencananya kita akan langsung mendaftar ke KPU Kota Palembang,” katanya.
Juru Bicara (Jubir) Ketua DPD Partai Gerindra Palembang Prima Salam, A Rilo Budiman mengatakan dukungan dari PDIP ini merupakan kejutan yang diberikan di last time menjelang pengumuman pendaftaran Pilkada serentak.
“Ini merupakan kejutan yang saya bilang kemarin. Kejutan yang kami berikan di menit akhir menjelang pendaftaran di KPU yakni dukungan dari PDIP,” kata dia.
Rilo menegaskan dengan dukungan dari PDIP pasangan Ratu Dewa-Prima Salam semakin percaya diri untuk maju dalam Pilkada Kota Palembang 2024.
Dirinya, bahkan tetap optimis ke depan kita dapat memenangkan kompetisi dan meraih hati masyarakat Kota Palembang.
Reporter : Sandi