DPP Gencar Kadinsos Sumsel Gelar Baksos di Kelurahan Kemang Manis

Securitynews.co.id, PALEMBANG- Dewan Pengurus Pusat (DPP) Gerakan Cinta Rakyat (Gencar) bersama Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), menggelar Bakti Sosial (Baksos) kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, di Kelurahan Kemang Manis Lorong Mengkudu RT 09 RW 03 Kecamatan Ilir Barat II Palembang, Jumat (28/8/2021).

“Kegiatan hari ini adalah memberikan bantuan beras dari Gubernur Sumatera Selatan kepada warga di Kelurahan Kemang Manis Lorong Mengkudu RT 09 RW 03 sebanyak 1 ton beras  yang terdampak Covid-19. Inshaa Allah dengan memberikan kepada mereka apa yang dipesankan gubernur tepat sasaran dan sampai,” ujar Kepala Dinas Sosial Mirwansyah.

Harapannya semua ingin memulihkan ekonomi. Memberlakukan pengetatan masyarakat artinya ada aturan. Yang kita pastikan pengetatan dengan cara 3 M yaitu mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak. Mudah-mudahan kalau kita patuhi penyebaran virus ini cepat berkurang. Dan kita bersama-sama berdoa agar jumlah Covid-19 akan berkurang,” tandasnya.

Di tempat yang sama, Ketua Umum DPP Gencar Indonesia Charma Afrianto mengatakan meski baru setahun terbentuk, namun Gencar terus berupaya melakukan aksi nyata. Hal ini sesuai dengan keinginan 7 inisiator Gencar agar Gencar menjadi makelar kebaikan di bumi. Selain ikut menyalurkan bantuan beras Gubernur. ”Hal ini sesuai dengan konsen kami pada kegiatan bakti sosial sehari-hari. Semoga ke depan bantuan untuk 107 kelurahan bisa dituntaskan,” ujarnya.

“Kelurahan Kemang Manis memiliki 13 RT dan semua sudah mengusulkan bantuan. Yang sudah terealisasi baik bantuan warga penerimaan manfaat BST/ BPNT sudah kami distribusikan ke warga. Di masa pandemi ini kami juga mempunyai posko PPKM dan seluruh jenis bantuan sudah kami salurkan ke seluruh RT untuk Kelurahan Kemang Manis,” ujar Syafran, Lurah Kemang Manis.

Laporan : Wiwin
Posting  : Imam Ghazali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *