Dokkes Polresta Banyuwangi Rutin Cek Kesehatan Personel

Securitynews.co.id, BANYUWANGI – Guna memastikan kondisi kesehatan personel, Si Dokkes Polresta Banyuwangi melakukan pemeriksaan kesehatan (Rikkes), Kamis (23/02/2023).

Kegiatan dilaksanakan di beberapa Polsek. Di antaranya Polsek Licin, Polsek Kota, Polsek Kalipuro, Polsek KPPP, dan Mako Polair Polresta Banyuwangi.

Pada kesempatan tersebut, Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa SH., SIK., MIK. melalui Kasi Dokkes Polresta Banyuwangi Nurul Rosida SE mengatakan, kegiatan dilakukan sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Polri khususnya Polresta Banyuwangi terhadap personilnya, dan pemeriksaan kesehatan ini dilaksanakan secara rutin dan berkala. “Pemeriksaan dilakukan untuk mengetahui kesehatan personil, jika diketahui ada yang memiliki penyakit atau gangguan kesehatan maka akan diberikan rujukan ke rumah sakit Polri. untuk ditindak lanjuti. ” ungkapnya.

Kasi Dokkes menambahkan, hasil pemeriksaan ini sebagai upaya awal untuk mengetahui seorang personil apakah mengidap penyakit yang berbahaya atau tidak, sehingga bisa direkomendasikan apa yang harus dilakukan kepada yang bersangkutan apabila ditemukan gejala-gejala penyakit tersebut. “Pengecekan yang dilakukan meliputi pemeriksaan tekanan darah rutin dan edukasi terkait hipertensi serta risiko yg muncul akibat tekanan darah tinggi. Dan dari hasil pemeriksaan yang dilakukan hari ini tidak ditemukan anggota yang punya masalah kesehatan yang serius,” tandas Kasi Dokkes Nurul Rosida SE.

Laporan : Redho
Editing : Imam Gazali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *