PDAM Tirta Musi Rambutan Bakti Sosial Donor Darah

Securitnews.co.id, PALEMBANG – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Rambutan menggelar bakti sosial donor darah dibuka Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda. Bakti sosial ini berlangsung di Kantor PDAM Tirta Musi Rambutan, Minggu (19/1/20) Palembang.

Melalui donor darah tersebut dilakukan sebagai upaya wujud kepedulian dan kemanusiaan untuk masyarakat Kota Palembang, sekaligus menjalin silaturahmi sesama karyawan dan staf di lingkungan PDAM Tirta Musi Palembang.

Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda sekaligus menjabat Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Palembang mengapresiasi kepada jajaran PDAM Tirta Musi Palembang. Diharapkan aksi donor darah ini terus berlanjut paling tidak dilakukan tiga bulan sekali karena baik untuk kesehatan.

“Setetes darah itu sangat berharga, karena bisa menyelamatkan nyawa manusia bagi yang sedang membutuhkan,” ucap Fitri didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kota Palembang, Hj Letizia M.Kes dan Dirut PDAM Tirta Musi Palembang, Ir Andi Wijaya.

Selain itu, dirinya mengajak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Palembang, BUMD serta masyarakat supaya mendonorkan darahnya, guna mewujudkan ketersediaan darah bagi masyarakat yang membutuhkan. “Kita terus berupaya memenuhi kebutuhan darah mencapai 7.000 kantong per bulan. Berharap tidak ada kekurangan darah dan stok cukup di PMI Kota Palembang,” bebernya.

“Darah yang disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan, nantinya dapat dijamin kualitasnya. Bahkan sesuai dengan standar internasional,” tutupnya.

Laporan : Akip
Editor/Posting : Imam Ghazali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *