Kapolda Sumsel Silaturahmi ke Habib Mahdi di Kuto

Securitynews.co.id, PALEMBANG-Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof. Dr. Eko Indra Heri S., MM bersilaturahmi ke Tokoh Agama Sumsel Habib Mahdi di Kuto Palembang, Jumat (03/07).

Silaturahmi ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan yang selama ini telah terjalin dengan baik dan harmonis antara Polri khususnya Polda Sumsel dengan para ulama serta sebagai bentuk sinergitas guna terjaganya kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Sumsel.

Dalam kunjungannya, Kapolda berbincang dan mendapatkan masukan dari Habib Mahdi dan beliau berpesan untuk terus memperkuat rasa nasionalisme dan rasa cinta tanah air terutama di kalangan generasi muda. Dipundak Polri inilah masyarakat menaruh kepercayaan dan harapan yang sangat besar untuk mempertahankan serta memperjuangkan keutuhan NKRI.

Kapolda Sumsel juga menyampaikan dalam menghadapi Pandemi Covid-19 saat ini kita harus tetap disiplin mempedomani protokol kesehatan yang telah dianjurkan oleh pemerintah. Tetaplah menjaga situasi kamtibmas yang kondusif meskipun dalam kondisi yang serba terbatas.

Diharapkan juga untuk mengantisipasi adanya berita hoax yang memanfaatkan situasi Pandemi Covid-19, agar para ulama dan masyarakat jangan pernah terprovokasi oleh isu-isu yang belum jelas asal dan kebenarannya.

Laporan : Herry
Editor/Posting : Imam Ghazali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *